Tag Archive | bisnis kaum santri

Mantan Senator AS: Islam Tidak Ajarkan Aksi Terorisme

Christoper Samuel Bond, bekas senator negara bagian Missouri, Amerika Serikat, meyakini peledak bom dalam ajang maraton di Boston beberapa waktu lalu, tidak sejalan dengan ajaran Islam.

Demikian disampaikan pria yang akrab disapa Kit Bond, saat sesi tanya jawab bersama kalangan Nahdliyin, di sela kunjungannya ke Kantor Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), dalam rilis yang dilansir di Jakarta, Selasa (23/4/2013).

Kit Bond menegaskan, Islam tak pernah mengajarkan terorisme. Kendati dua pelaku yang sudah diidentifikasi, satu meninggal dan satu ditangkap dalam kondisi terluka, mengatasnamakan Islam sebagai pembenaran atas aksinya. >> selengkapnya

Iran Gagal Deteksi Pesawat Pengintai AS

Dalam rangka memata-matai proyek nuklir Iran, AS mengirim pesawat mata-mata. Pesawat tanpa awak ini tidak terdeteksi pertahanan militer Iran. Seperti dilansir Xinhua, pesawat predator MQ-1 memang memiliki teknologi canggih. Saat terbang diwilayah internastional, termasuk di Iran, pesawat ini seperti “setan” yang tidak terdeteksi.

“Pesawat jet Iran itu berusaha mencegat Predator MQ-1 yang dikendalikan dari jauh di “atas wilayah perairan internasional” pada 12 Maret, tapi tak berhasil,” ujar Pejabat Pers Pentagon George Little.

Diungkapkan George Little, pesawat dengan desain futuristik itu  sedang melakukan penerbangan pengawasan rahasia rutin di wilayah perairan internasional di Teluk. >> selanjutnya

TRAUMA ANAK-ANAK SURIAH

“Kami melihat wajah-wajah yang tanpa ekspresi sama sekali. Anak-anak tidak tahu bagaimana bereaksi atas realita baru mereka. Mereka kehilangan segalanya…” (Saba Mubaslat,aktivis lembaga kemanusiaan)

 

Anak-anak menjadi korban pertama dari konflik bersenjata yang sudah dua tahun terjadi di Suriah. Demikian pernyataan Saba Mubaslat dari Yayasan Save The Children kepada VOA di Amman ibukota Yordania, Rabu (13/3). Pernyataan aktivis lembaga non pemerintah terkemuka itu didsarkan pada penelitian yang dilakukan oleh Universitas Bahcesehir,Turki beberapa waktu lalu.  >> selanjutnya

Cegah KDRT, Perempuan Libya Gelar Aksi Jilbab Ungu

Kekerasan terhadap perempuan dalam rumah tangga di Libya menjadi isu yang sangat penting. Menurut Alaa Murabit, pendiri dan presiden “The Voice of Women Libya”, angka kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap perempuan di negeri mayoritas Muslim itu meningkat. Untuk itulah, organisasi yang dia bentuk menggelar sejumlah kampanye dan penyuluhan tentang perlunya kesadaran dampak buruk kekerasan bagi keluarga.

Salah satu aktivitas yang dilakukan adalah membentuk komunitas “Hijab Ungu”. Lewat komunitas ini, para anggota siap memberikan advokasi untuk membantu perempuan yang mengalami tindak kekerasan dalam rumah tangga, dan mengambil peran aktif dalam perekonomian, politik, dan masyarakat.>> selanjutnya

Bisnis Kaum Sarungan

asil karya mereka menyebar sampai ke luar negeri. Diminati turis dengan harga tinggi. Tapi mengapa kemiskinan seolah tak mau beranjak dari sisi mereka?

Perkampungan itu bisa disebut sebagai kawasan miskin. Jalan utamanya penuh liku dan berbatu.Di kanan-kiri, pemandangan lepas sawah kering bersanding dengan deretan rumah sangat sederhana.Di sebuah warung kecil, dua lelaki muda bersarung tengah mengobrol sambil merokok. Sesekali tawa mereka pecah, ditimpali riuh suara para bocah mengaji dari sebuah madrasah di dekat jalan utama.

Kampung Gentur-terletak di Desa Jambudipa,Cianjur-setiap hari memang tak lepas dari suasana religi. Itu disebabkan, sejak dahulu Gentur dikenal sebagai kawasan santri dan pusat salah satu tarekat besar di Cianjur.Tak heran, hingga kini, tempat itu telah melahirkan ratusan ajeungan (kiyai) yang tersebar hampir di seluruh Jawa Barat, Banten dan Jakarta…>>Selanjutnya